Masyarakat Maluku dan Indonesia Timur se-Provinsi Banten Dukung Andra Soni di Pilkada Banten

Foto : Masyarakat Maluku dan Indonesia Timur se-Provinsi Banten Dukung Andra Soni di Pilkada Banten, Rabu (09/10/2024).

Metrokitanews.com – Masyarakat Maluku dan Indonesia Timur se-Provinsi Banten mendukung bakal calon gubernur Banten, Andra Soni di Pilkada Banten. Pengalaman Andra Soni membuat masyarakat Maluku dan Indonesia Timur se-Provinsi Banten yakin memberikan dukungan.

“Kami dari masyarakat Maluku dan Indonesia Timur sepakat mendukung Andra Soni di Pilkada Banten,” ujar Abdul Latip Marasabessy, perwakilan masyarakat Maluku dan Indonesia Timur di Warung Kedai “Manise Uwa Ama” Tangcity, Rabu (09/10/2024).

Bacaan Lainnya

Latip menuturkan, sosok Andra Soni salah satu politikus dan sudah dari 2014 sebagai anggota legislatif, dan selama 5 tahun terakhir Andra Soni telah menjabat sebagai Ketua DPRD Banten.

“Dengan pengalaman dan bekal sebagai legislatif itu, kami yakin Andra Soni dapat memimpin Banten melalui kontestasi Pilkada mendatang,” katanya.

Hal sama disampaikan Franky S. Manuputty bahwa Andra Soni memiliki visi misi memajukan Banten ke depan.

“Beliau sejak sebagai anggota DPRD juga sudah menampung aspirasi masyarakat daerah Banten. Untuk itu kami berharap beliau dapat lebih partisipatif memajukan masyarakat Banten,” ucapnya.(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *