METROKITANEWS.com – Warga Perumahan Rajeg Mulya Residence di hebohkan dengan munculnya Ular Sejenis sanca atau yang sering kali di kenal dengan sebutan ular sawah yang besarnya menyerupai paha orang dewasa dengan panjang sekitar 5 meter ditangkap warga Perumahan Rajeg Mulya Residence Desa Rajegmulya, Kecamatan Rajeg, Banten Kabupaten tangerang.
Reptil tersebut ramai-ramai diangkat lima orang dari taman yang ada didepan rumah warga.
Mula mula ada salah satu warga yang hendak membersihkan taman tersebut Ketika hendak memotong salah satu dahan, warga tersebut melihat seekor ular sanca melingkar diatas dahan tersebut.
Kemudian warga tersebut memberitahu warga lainnya tentang keberadaan ular sanca tersebut.
“Saat saya hendak memotong dahan pohon, saya melihat ada ular yang besar melingkar di dahan ini” Ungkap warga yang menemukan ular tersebut sekitar pukul 09:00 pagi.
“saya kaget langsung saya memberitahu tetangga lain bahwa ada ular besar” lanjutnya
Akhirnya beberapa warga yang pada saat itu yang berada di rumah langsung menuju lokasi ular berada, dan kemudian mengamankan ular tersebut agar tidak membahayakan warga.
“kami amankan agar tidak membahayakan warga lain yang lalu Lalang di jalan ini” ujar salah satu warga yang juga ikut mengamankan ular sanca tersebut.
Sementara itu warga dihimbau agar tetap berhati hati dan waspada.
“Peristiwa ini menjadi perhatian warga agar untuk tetap berjaga jaga dan berhati hati” Himbau beliau
(Jerry)